Popular Post
Loading...
Minggu, 24 Maret 2013

Perjalanan FLP – INAUGURASI 2013

04.35

Dimulai dari sebuah tekad dan niat. Sebuah perjalanan dalam mencari tempat berlabuh. Menuai sejuta pengalaman baru yang tak terlupa oleh mereka (calon peserta inaugurasi), memiliki beberapa pengalaman dalam bidangnya. Memotivasi mereka untuk menemukan cara-cara terbaik dalam melangkah jejak baru.

Pertanyaan demi pertanyaan tersirat dalam hati, seperti "Apakah aku bisa menjadi seorang penulis yang baik?. Dan pertanyaan-pertanyaan lain yang membuat mereka semakin ingin belajar dari segala ketidakpahamannya dulu. Sebagai penuntut ilmu, sebagai anak pencari kecerahan dalam sebuah kata "Perjalanan Seorang Penulis FLP Aceh".

TANGGAL 22 Februari 2013

Hari cerah di awal Tahun 2013. Melewati rasa penasaran setiap perjanjian, yang harus ditepati dalam satu resolusi. Kegiatan yang baru bagi mereka, sang pencari ilmu di bidang kepenulisan. Wadah dalam menyelesaikan sebuah perubahan.

Beberapa orang telah berada dalam satu lokasi di Banda Aceh. Bergabung dalam dunia kepenulisan, menjadi suasana yang asyik untuk menambah jaringan. Beberapa diantara mereka telah berkenalan dan bertukar pikiran, untuk saling berpegangan arah tujuan. Dalam satu tema "Inaugurasi Caper FLP".

Menunggu sebuah transportasi, untuk dapat berangkat menuju suatu tempat. Melaksanakan pelatihan dan training menjadi seorang penulis. Dalam Bus berwarna biru tua, yang sedang menuju ke lokasi rahasia. Kebersamaan dalam canda yang sederhana terdengar menggema..

Mengetahui lokasi tempat pelaksanaan, seperti menemukan suasana yang cocok bagi seseorang dalam bidang kepenulisan. Mengingat esensi yang tercipta dari beberapa pokok pepohonan, dan suara angin yang masuk ke liang telinga.

Gedung salah satu Dinas di kota tersebut, membuat hati tentram dan perasaan senang menjadi penutup yang pas sebagai rumah tinggal. Selama beberapa hari, keakraban timbul mengalir seperti rerintik hujan yang turun membasahi dedaunan. Pengesetan kelompok. Perkenalan panitia. Nuansa baru bagi mereka yang baru terjun dalam dunia seperti itu.

Peraturan dan sanksi diberlakukan bagi semua peserta inaugurasi. Sungguh aman nan nyaman bagi kita yang memiliki lingkungan 90 derjat berbeda dari sebelumnya. Waktu demi waktu yang produktif, selalu menghasilkan output baru dalam lekukan perjalanan.

TANGGAL 24 Februari 2013

Aliran deras dalam sebuah gagasan. Efek dari sebuah mekanisme kegiatan. Setiap panitia dan pemateri telah menginspirasikan mereka-mereka dengan beraneka ragam.

Hari-hari yang sangat berfantasi, tepat diinginkan oleh mereka sang calon peserta. Benar-benar menghasilkan pemikiran baru, cemerlang, dan inspirasif. Datangnya entah dari mana. Diuraikan dengan penuh kata-kata, "Luar Biasa". Berbagai niat hebat muncul, seperti menulis buku dan bahan terbitan media.

Partisipasi panitia yang telah menjadi saksi sekaligus bukti perjalanan baru. Penulis FLP Aceh 2013. Semoga perjalanan ini menjadi pembelajaran baru, yang menjadi sampul resolusi di tahun 2013 ini.

Salam Hangat,

Dodoydoni

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer